Senin, September 07, 2009

Kekurangan Film Merantau


Sudah nonton film Merantau?

Bagaimana pendapat Anda?

Kalau menurut saya, film aksi Indonesia ini memang oke. Rasanya baru kali ini nonton film aksi beladiri tanah air seperti ini...

Gaya bertarungnya khas pencak silat dengan kemasan pengambilan gambar yang memikat. Meski mirip dengan film Ong Bahk dari Thailand, namun pastinya film Merantau patut diacungi jempol. Good, good, good......

Apa yang dilakukan sutradara asal Inggris, Gareth Huw Evans, mungkin melawan arus tren film di tanah air yang marak dengan tema horor dan cinta serta komedi nakal. Tapi kenyataannya tema beladiri tradisional tersebut mampu menarik perhatian publik karena dikemas dengan apik dan menarik.

Namun ada satu yang kurang dari film Merantau...
Film ini menampilkan seni budaya asli Indonesia, beladiri pencak silat, tapi sayangnya yang mengangkat ke layar lebar adalah sineas barat.

Ke mana sineas kita?

Orang bule saja peduli dengan budaya kita, kenapa kita tidak peduli dengan budaya sendiri?

1 komentar:

'adi mengatakan...

Kemana sineas kita??
Jawab: Mereka sibuk dgn film horor, komedi nakal dan sinetron.. Capek deh.

Web Hosting


IndoBanner Exchanges